Pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) Terhadap Citra Perusahaan PT. Bank Muamalat Indonesia KCP Stabat

Authors

  • Nurul Annisa STAI Jam'iyah Mahmudiyah, Langkat
  • Khairani Sakdiah STAI Jam’iyah Mahmudiyah Tanjung Pura Langkat
  • Nurul Hasanah STAI Jam’iyah Mahmudiyah Tanjung Pura Langkat

Keywords:

Corporate Social Responsibility, Citra Perusahaan

Abstract

Selain mengejar keuntungan (profit) Bank Syariah juga harus memperhatikan dan terlibat dalam pemenuhan kesejahteraan masyarakat lingkungan sekitarnya dengan melaksanakan Corporate Social Responsibility (CSR). Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) yang dilakukan terhadap citra perusahaan PT. Bank Muamalat Indonesia KCP Stabat. Sumber data penelitian ini diperoleh dari jawaban angket yang diberikan reponden penelitian yaitu nasabah PT. Bank Muamalat Indonesia KCP Stabat sebanyak 96 responden. Analisis data pada penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji hipotesis, dan analisis regresi linear sederhana. Berdasarkan pengujian tersebut menjelaskan bahwa terdapat pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) yang dilakukan terhadap citra perusahaan PT. Bank Muamalat Indonesia KCP Stabat. Hal ini diperoleh melalui hasil uji hipotesis yaitu uji t yang menunjukkan nilai signifikasi lebih kecil dari 0,05 (0,000 < 0,05) dan nilai thitung > ttabel (8,240 > 1,98552) maka terdapat pengaruh variabel X terhadap variabel Y. Program Corporate Social Responsibility (CSR) yang dilakukan PT. Bank Muamalat Indonesia KCP Stabat mempengaruhi citra Bank tersebut sebesar 41,3% sedangkan sisanya. Pengaruh yang terjadi kearah yang positif atau sejalan, semakin sering dan efektif program Corporate Social Responsibility (CSR) maka citra baik Bank tersebut akan meningkat, begitupun sebaliknya jika program Corporate Social Responsibility (CSR) tidak dijalankan dengan baik maka citra Bank tersebut akan menurun.

Downloads

Published

2024-04-25

Issue

Section

Articles