Pengaruh Objek Wisata Religi Dan Kondisi Ekonomi Terhadap Peningkatan Ekonomi Masyarakat Di Desa Besilam
Keywords:
Wisata Religi, Ekonomi, MasyarakatAbstract
Pariwisata adalah sektor yang menjadi andalan bagi Indonesia dalam meningkatkan ekonomi suatu daerah yang mempunyai perkembangan sangat cepat dan menjadi penyedia lapangan kerja bagi masyarakat. Makam Tuan Guru Pertama adalah salah satu wisata religi yang ada di Kabupaten Langkat, tepatnya berada di Desa Besilam. Kegiatan pariwisata di Desa Besilam menimbulkan pengaruh pada kehidupan masayarakatnya. Masuknya wisatawan dengan bermacam latar belakang kehidupan yang berbeda-beda seperti kebiasaan, tingkat pendidikan, dan lingkungan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh objek wisata religi terhadap kondisi ekonomi masyarakat dan untuk mengetahui dampak wisata religi bagi masyarakat. Metode yang digunakan dalam penilitian ini adalah metode kuantitatif dengan menggunakan teknik analisis korelasi dan regresi linier berganda dengan variabel dependen (X) dalam penelitian ini adalah wisata Religi (X1), Kondisi Ekonomi (X2), serta variabel independen (Y) yaitu Peningkatan ekonomi (Y). Hasil penilitian ini menunjukkan bahwa wisata religi, berpengaruh secara signifikan terhadap peningkatan ekonomi masyarakat di desa besilam dan kondisi ekonomi tidak berpengaruh secara signifikan terhadap peningkatan ekonomi masyarakat di desa besilam. Sedangkan besar pengaruh keberadaan wisata Religi terhadap peningkatan ekonomi secara simultan memiliki persentasi sebesar 80,5%.
References
Adityaji, R. (2018). Formulasi Strategi Pengembangan Destinasi Pariwisata Dengan Menggunakan Metode Analisis Swot: Studi Kasus Kawasan Pecinan Kapasan Surabaya. Jurnal Pariwisata Pesona, 3(1), 19–32. https://doi.org/10.26905/jpp.v3i1.2188
Faridani, F., Arif, M., & Tambunan, K. (2022). Analisis Dampak Pengembangaan Objek Wisata Religi Dalam Meningkatkan Pendapatan Masyarakat: Economic Reviews Journal, 2(2), 164–172. https://doi.org/10.56709/mrj.v2i2.54
Halim, K., & Arifin, K. (2023). Socialization and Assistance for Community Financial Literacy in Improving Family Welfare in Besilam Village. ISCIS2023: INTERNATIONAL SEMINAR AND CONFERENCE ON ISLAMIC STUDIES, 2(September), 667–675. https://jurnal.uinsu.ac.id/index.php/ISCIS/article/view/17866
Harahap, M. A., Alam, A. P., & Permata Sari, D. (2020). Pengaruh Kunjungan Wisatawan terhadap Kesejahteraan Masyarakat. Al-Kharaj : Jurnal Ekonomi, Keuangan & Bisnis Syariah, 2(2), 220–229. https://doi.org/10.47467/alkharaj.v2i2.302
Haya, S. F., & Tambunan, K. (2022). Dampak Keberadaan Pariwisata Religi Terhadap Perkembangan Ekonomi Masyarakat Besilam Kabupaten Langkat. Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi Dan Manajemen (JIKEM), 1(1), 129–138. file:///C:/Users/HP/Downloads/2841-Article Text-4570-1-10-20220110.pdf
Khairul Zahra, M. S. (2024). Implementasi Pengelolaan Aset Wakaf Dalam Perkembangan Ekonomi Dan Kesejahteraan Masyarakat Di Desa Besilam. 3(1), 285–297. https://jurnal.perima.or.id/index.php/JEKSya/article/view/341
Mukhirto, M., & Fathoni, T. (2022). Strategi Pemerintah Desa Gandukepuh Terhadap Pengembangan Objek Wisata Religi. Journal of Community Development and Disaster Management, 4(1), 23–35. https://doi.org/10.37680/jcd.v4i1.1264
Namira Luthfiah, M. S. (2023). Analisis Kesadaran Masyarakat Desa Besilam Untuk Menunaikan Kewajiban Membayar Zakat Mal. JEKSya Jurnal Ekonomi Dan Keuangan Syariah, 3(1), 806–820. https://jurnal.perima.or.id/index.php/JEKSya/article/view/342
Rezha Destiadi, Andi Supriadi Chan, Hubbul Wathan, & Gabriel Ardi Hutagalung. (2023). Edukasi Dan Rebranding Produk Umkm Untuk Peningkatan Pendapatan Pada Desa Religi Besilam Sumatera Utara. J-COSCIS : Journal of Computer Science Community Service, 3(1), 69–79. https://doi.org/10.31849/jcoscis.v3i1.12096
Taufiqurrahman, T., Hartanto, D., & Fadli, M. (2023). Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Masyarakat di Kampung Tarekat Naqsabandiyah Babussalam Besilam. Islam & Contemporary Issues, 3(1), 28–32. https://doi.org/10.57251/ici.v3i1.1051
Ulum, F. (2019). Inovasi Pariwisata Syariah di Indonesia: Analisis Fatwa MUI No. 108/MUI-DSN/X/2016. Tsaqafah, 15(1), 103. https://doi.org/10.21111/tsaqafah.v15i1.2905
Waldan, R., & Hasanah, U. (2023). Manajemen Wisata Religi Sultan Syarif Abdurrahman Al-Qadri Kalimantan Barat: Analisis Perawatan dan Promosi Wisata Relig. Jurnal Manajemen Dakwah, 4, Number:(1). https://doi.org/https://doi.org/10.24260/j-md.v4i1.1630